ADA YANG BARU NIH...
Loading...

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop
        Hai Bro and Sis,jiiaahh keren yaa..? Biar gaul dikitlah hehe...
Sobat sekalian masih suka baca-baca postingan saya gak ? ni saya mau posting lagi. Kemarin saya sudah bagikan Cara Terbaik Seleksi Foto dengan Baik dan Rapi. Kali ini saya akan bagikan tentang cara seleksi foto juga,tapi yang ini cara seleksi bagian rambut dengan lebih mendetail lagi. Oke sobat kalau begitu mari kita simak.




1.   seperti biasa kita buka foto yang mau di seleksi,karena artikel kali ini di khususkan di bagian rambut,saya akan mulai dengan foto berikut ini :

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

2.   Setelah foto di buka di photoshop langsung duplikat layer atau tekan Ctrl + J di layer Background nanti akan muncul layer baru,kita namai saja misalnya "rambut 1". Kemudian di layer rambut 1 pilih Image-Adjustments-invert atau bisa juga tekan Ctrl + i

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

Nanti jadinya akan seperti klise foto kayak gini

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

3.   Selanjutnya pada rambut 1 set blending mode dari normal menjadi color,sehingga hasilnya akan seperti ini :

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop 

4.   Duplikat pada layer Background sehingga akan muncul layer "Background copy" kita namai dengan "rambut 2"

5.   Gabungkan layer "rambut 1" dengan layer "rambut 2" tadi dengan merge layers. hasil layer gabungan kita ubah nama menjadi "rambut".

6.   Pada layer rambut kita pilih lagi Image-Adjustments-invert dan hasilnya seperti ini.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

Kemudian pada layer rambut set blending modenya dari normal ke linear burn,dan menjadi seperti ini.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

7.   Duplikat lagi pada layer background dan hasil duplikat tadi kita gabungkan dengan layer rambut atau seperti langkah nomor 4 dan 5.

8.  Setelah itu kita atur level colornya dengan cara Klik Image-Adjustments-levels,atur level pada RGB,Red,Green,Blue sesuai gambar sobat.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan PhotoshopSeleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

Intinya bikin warna bagian rambut kontras dengan bagian background

9. Selanjutnya Klik Image - Adjustments - Replace color lalu atur dan sesuaikan dengan gambar sobat

Seleksi Rambut secara Rapi dengan PhotoshopSeleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop


10.   Kemudian select all pada layer rambut tadi dengan menekan tombol Ctrl + A,lalu kita copy layer yang sudah di select semua tadi. Hilangkan tanda indicates layer visibility / hidden layer pada layer rambut. Lalu kita pindah ke thumbnail channels,kita buat channel baru dengan klik create new channel. Nanti akan muncul chanel baru bernama "Alpha 1". Paste layer yang sudah di copy tadi ke channel Alpha 1.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

11.   Buat area seleksi pada bagian background bisa menggunakan lasso tool atau tool seleksi lainya,tidak usah terlalu detail. Kemudian pilih Edit - Fill dan pilih warna hitam

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

12.   Kemudian aktifkan semua channel yang ada thumbnail. Buat lagi area seleksi seperti di atas,tapi sekarang pada bagian objek yang akan di seleksi. dan warna untuk area objek Putih.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

13.   Rapikan bagian objek yang masih terkena warna merah dengan Brush warna putih

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

14.   Setelah itu masuk ke mode Alpha atau warna hitam putih yang kita buat tadi. Matikan channel RGB,Red,Green,Blue. Jadi tinggal channel Alpha saja. Rapikan bagian objek dengan Brush warna putih dan background dengan Brush warna hitam.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

15.   Setelah lumayan rapi nanti hasilnya seperti ini.

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

16.   Masih di channels Alpha. Lanjut ke menu bar dan pilih Select - Load selection untuk membuka garis area seleksi. kemudian aktifkan channel RGB,Red,Green,Blue. Lanjut pindah ke thumbnail layer,kemudian drag layer background ke new layer untuk menduplikat layer. Matikan layer background dan pada layer hasil duplikat tadi pilih add layer mask".

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

17.   Beri nama pada layer yang sudah di mask dengan nama "rambut mask",lalu bikin background di bawah layer rambut mask dengan new layer dan beri warna background dengan warna abu-abu menggunakan Fill

18.   Duplikat layer rambut mask,setelah selesai menduplikat matikan layer rambut mask sehingga yang aktif adalah layer rambut mask copy dan kita ubah nama jadi "rambut 2"

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

19.   Sekarang tinggal merapikan bagian tepi kepala pada rambut yang tergerai dengan menggunakan clone stamp tool dengan cara mengambil bagian dari rambut lainya untuk mnutupi bagian rambut yang kurang bersih

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

20.   Dan hasil akhirnya akan seperti ini

Seleksi Rambut secara Rapi dengan Photoshop

        Nah sobat sekalian bagaimana ? apakah rumit ? panjang lebar penjelasanya ? Yaa,tutorial ini sebisa mungkin saya bikin setail per tahapnya agar yang baru mengenal Photoshop mudah untuk memahaminya,kalau yang udah profesional mah tinggal liat sekilas aja mungkin yak ? Kalau masalah rumit itu relatif,asalkan kita rajin berlatih lama kelamaan juga akan mahir. Nah maka dari itu rajin-rajinlah berlatih sobat,pasti nanti akan lancar.hehe...

        Mungkin sekian dulu postingan dari saya,semoga dapat bermanfaat bagi sobat sekalian. tinggalkan like dan commet jika sobat suka. Thank You Hehehe ;-)







0 komentar:

Posting Komentar